Hidup Hemat dan Sederhana

Hemat adalah salah satu bentuk pengendalian diri kita supaya pintar-pintar mengatur keuangan. Hidup hemat memang harus diterapkan sejak usia dini. Agar dimasa yang akan datang anda dapat hidup nyaman dan tidak usah memikirkan uang untuk kebutuhan sehari-hari.

Berikut adalah beberapa cara yang bisa anda terapkan untuk hidup hemat.

1. Hindari jajan berlebihan.

Jajanlah sesuatu yang benar-benar kamu butuhkan. Jika kamu merasa cukup, maka sebaiknya tidak usah jajan.

2. Prioritaskan kebutuhan pokok.

Jika kamu melihat dan ingin membeli suatu barang. Pikirkanlah apakah barang tersebut benar-benar yang anda butuhkan atau anda inginkan. Pertimbangan jumlah uang yang anda miliki dan barang yang anda butuhkan. Jangan sampai anda menyesal di akhir.

3. Cari harga promo.

Untuk lebih menghemat uang kebutuhan. Anda berbelanja lah dengan harga yang sedang ada promo. Jika ada toko yang sedang promo maka manfaatkanlah harga toko yang sedang ada promo tersebut.

4. Simpan uang kembalian.

Jika sudah berbelanja dan ada uang kembalian, simpan uang kembalian tersebut di celengan atau tempat biasa anda menabung. Kumpulkan dan lihatlah hasilnya setelah beberapa bulan. Lumayan kan.

5. Membawa bekal dari rumah.

Membawa bekal dari rumah akan lebih higienis, lebih aman, dan dapat menghemat keuangan karena akan jauh lebih murah dibandingkan harus membeli di warung makan.

Tinggalkan komentar